Cek PTK DATA GURU DAPODIK

Kali ini kita akan membahas cara Cek PTK Guru Dapodik
Seiring perkembangan zaman, pemanfaatan teknologi sudah diterapkan diberbagai aspek kehidupan, mulai dari perusahaan, pemerintah pusat sampai pemerintah daerah serta berbagai instansi lainnya. Kementerian Pendidikan rupanya juga sudah mulai memanfaatkan kecanggihan teknologi ini untuk keperluan pendataan guru, tenaga kependidikan ataupun jumlah siswa yang ada disetiap sekolah. Dan mulai tahun 2013 Kemendigbud telah membuat sistem pendataan secara online untuk mendata Guru, tenaga kependidikan dan siswa. Sistem Data Pokok Pendidikan ini disebut Dapodik. Dapodik dari seluruh sekolah se indonesia ini bermuara di Direktorat P2TK Diknas (Direktorat Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan). Kegunaan dapodik selain sebagai arsip data untuk Kementerian Pendidikan juga digunakan sebagai acuan dalam mengeluarkan Surat Keputusan Tunjangan Profesi (SKTP) bagi para Guru.

Dapodik yang berisikan data pendidik dan tenaga kependidikan ini diisi sendiri oleh sekolah yang menunjuk admin / operator sekolah. Melalui aplikasi online yang telah disediakan oleh Direktorat P2TK Diknas dan nantinya akan disimpan diserver Pusat Dapodik. Data dapodik mencakup Data Sekolah, data Guru/Tenaga Kependidikan dan Peserta Didik / Siswa. Ketiga data tersebut selalu diupdate jka terjadi perubahan data. Diharapakan dengan adanya aplikasi dapodik data yang ada di pusat semakin akurat dan mudah dalam pendataan.

 Bagaimana cek PTK,Data Guru Dapodik,NUPTK ?
Bagi anda para guru yang merasa sudah meemnuhi data dapodik dan sudah dinyatakan valid dengan jam mengajar minimal 24 jam, maka bersiaplah menerima kabar gembira dengan turunnya SKTP untuk syarat pencairan Tunjangan Profesi Guru. Dan untuk mengecek data sudah valid atau belum, maka setiap guru atau sekolah bisa mengecek langsung di website P2TK Dikdas yang beralamatkan di p2tkdikdas.kemendikbud.co.id. Jika website tersebut sulit diakses ada beberapa link alternatif lain untuk membukanya. Link nya sebagai berikut :


  1. http://223.27.144.195/
  2. http://223.27.144.195:8081/
  3. http://223.27.144.195:8082/
  4. http://223.27.144.195:8083/
  5. http://223.27.144.195:8084/
  6. http://223.27.144.195:8085/
Jika salah satu website sudah bisa dibuka dan tampilah sudah sempurna, login lah dahulu dengan mengisi form login Verifikasi data PTK dengan memasukkan nomor NUPTK dan pasword menggunakan tanggal lahir anda dengan format Tahun/Bulan/Tanggal.
Contoh:
Jika tanggal lahir anda 20 Maret 1991, maka pasword yang harus anda tulis 19910320. Dan kemudian masukkan kode capta yang sudah tertera. Setelah proses log in berhasil makan akan ditampilkan data dapodik anda sudah valid atau belum. Jika sudah maka tinggal menunggu SKTP anda terbit.Demikian cara Cek PTK Data Guru Dapodik semoga bermanfaat, terima kasih.

1 Response to "Cek PTK DATA GURU DAPODIK"

  1. Slots.lv Casino Review 2021 (All Games, Bonuses)
    Read our in-depth review of Slots.lv 오산 출장안마 Casino, 사천 출장안마 an online 용인 출장마사지 casino with a great collection of games, 논산 출장샵 banking methods and 밀양 출장안마 promotions.

    ReplyDelete